Menu

Mode Gelap
Audiensi ke Pemko Batam, ADOB Soroti Tarif Ojol, Operasional Taksi Bandara, Hingga BPJSTK Driver Excavator dan Dump Truck Beroperasi Bebas, Cut and Fill di Sei Temiang Batam Diduga Tak Kantongi Izin Apel Siaga Batam Peduli Bencana, Pemko Tegaskan Komitmen Solidaritas Antar Daerah Komisi I Pertanyakan Data TKA PT JEE, Ada yang Masuk Pakai Visa Wisata? LIBAS Laporkan Proyek Citywalk Lubuk Baja: Ada Apa dengan Perizinannya? Dugaan Pembuangan Limbah B3, LIBAS Laporkan Dua Perusahaan ke Polda Kepri

Nasional

Sekjen Kemnaker Raih Penghargaan The Indonesian Next Leader

badge-check


					Foto bersama, (Sumber foto : Kemenaker RI) Perbesar

Foto bersama, (Sumber foto : Kemenaker RI)

Gennews.id — Media Indonesia beri penghargaan The Indonesian Next Leader kategori Akademisi ke Anwar Sanusi. Diketahui,  Anwar Sanusi merupakan Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan. Selain itu, ia juga sebagai pejabat publik dan akademisi.

 

“Selain menjadi praktisi yang menjabat sebagai birokrat di Kementerian Ketenagakerjaan dan beberapa instansi sebelumnya, saya masih tetap menjaga spirit akademik saya untuk bisa semakin memperbaiki dari kinerja tugas yang dilakukan,” kata Anwar Sanusi, di Jakarta, Kamis (1/2/2024).

 

Menurut Anwar Sanusi, menjadi praktisi dan akademisi merupakan 2 hal yang saling melengkapi. Seorang praktisi membutuhkan akademisi agar apa yang dipraktikkan memiliki landasan akademik yang dapat dipertanggungjawabkan.

 

“Begitu juga akademisi membutuhkan praktisi agar apa yang selama ini dipikirkan dikontemplasikan, bisa diaplikasikan dalam dunia yang riil,” katanya.

 

Lanjutnya, jika 2 aspek tersebut dikolaborasikan untuk mengabdi bagi bangsa dan negara, maka akan semakin banyak kemanfaatan yang dapat diberikan untuk Masyarakat.

 

“Guru saya dulu mengatakan jadilah kamu orang yang memiliki ilmu yang bisa diamalkan, dan bila punya amal yang ada ilmunya. Jadi amal yang ilmiah dan ilmu yang amaliah,” ujarnya.

 

Selain menjabat sebagai Sekjen Kemnaker, saat ini Anwar Sanusi juga tercatat Sebagai Guru Besar Profesor Ilmu Kebijakan Publik dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Brawijaya Malang sejak 2022.

 

Buah pemikiran dan praktik Anwar Sanusi dibagikan dalam 10 artikel yang dipublikasikan lewat jurnal nasional hingga internasional. Ia juga tercatat memiliki karya buku ‘Analisis Kebijakan Publik Neo Institusionalisme: Teori dan Praktik’ (2019), serta buku berjudul ‘Governansi Nusantara: Jejak Kosmopolitanisme dalam Sejarah Kepemerintahan di Indonesia’ (2020).

“Saya mengucapkan terima kasih kepada pimpinan kami di Kementerian Ketenagakerjaan yang memberikan ruang gerak bagi kami untuk tetap membangun tradisi akademik, dan juga tentunya kepada seluruh kolega saya di Kementerian Ketenagakerjaan, dan juga kolega akademik saya yang selalu men-challenges dengan tantangan-tantangan akademik yang selalu kita bisa respons secara tepat bersama,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Puncak Mudik Nataru Diprediksi 24 Desember, Kemenhub Tegaskan Prioritas Keamanan Transportasi

5 Desember 2025 - 19:09

Kemenhub Gencarkan Ramp Check Jelang Nataru 2025/2026, Sesuai Arahan Presiden Prabowo

22 November 2025 - 20:08

Kemensos Bentuk Kampung Siaga Bencana di Desa Blendung dan Serahkan Bantuan Lumbung Sosial

18 November 2025 - 12:44

Perkuat Sektor Industri dan Infrastruktur, Ascort Finansial Gandeng Syifa Petco Bangun Kolaborasi Strategis di Karimun

25 Oktober 2025 - 12:23

Wamenkeu Anggito Abimanyu Tegaskan Sinergi Produk Halal dan Keuangan Syariah untuk Perkuat Ekosistem Halal Nasional

6 Oktober 2025 - 19:15

Trending di Nasional